[Trans] 3 Pertanyaan ‘Sensitif’ Ditanyakan kepada JYJ

0

Micky YooChun, Xiah Junsu dan YoungWoong Jaejoong. Tiga orang yang sekarang disebut JYJ, tidak TVXQ. Mereka saat ini sedang dalam masa penyembuhan dari ‘patah hati’ karena sengketa hukum dan penderitaan masa lalu. Sebanyak yang dapat dilihat, mereka telah memberikan kekuatan penuh pada setiap kegiatan mereka. Namun para fans yang menyaksikan mereka, memiliki perasaan yang bertentangan. Terlebih disaat U-Know Yunho dan Choikang Changmin, yang tersisa dalam grup, telah memutuskan untuk melakukan comeback sebagai TVXQ Januari mendatang.

Pada sore hari tanggal 15 Desember, kami meminta ketiga member, yang mengunjungi kantor redaksi dengan bersembunyi dalam mantel tebal, untuk menjawab pertanyaan yang para fans ingin tanyakan kepada mereka. Kami memilih tiga pertanyaan yang paling ingin diketahui oleh para wartawan, yang dapat menyebabkan pertanyaan itu menjadi pertanyaan yang paling tidak nyaman untuk dijawab oleh ketiga member. Meskipun kami khawatir pada awalnya bahwa mereka mungkin memiliki reaksi sensitif terhadap pertanyaan kami, para member menyatakan bahwa mereka akhirnya mampu berbicara tentang emosi mereka yang telah begitu lama tersimpan dan kata-kata mereka tampak seperti teriakan lega karena akhirnya mereka bisa mengungkapkannya.

1. Apakah kalian masih kontak dengan dua member lain? (Tidak)
-Rasanya seperti satelit komunikasi telah diblokir. Mereka mungkin mengubah nomor telepon mereka sekarang.

“Aku mencoba menelepon mereka beberapa kali. Bahkan ada saat dimana panggilanku sempat tersambung. Namun tiba-tiba, panggilan itu berhenti bekerja.” (Jaejoong)

Pertanyaan kami dan sesi tanya jawab dimulai dengan sebuah pertanyaan canggung. Kelima member telah hidup di bawah atap yang sama dan membawa mimpi mereka bersama-sama. Tapi karena mereka masing-masing telah memilih jalan yang mereka ambil sekarang, situasi menjadi tak karuan. Dinding realitas yang memblokir mereka setinggi mungkin. Kami pertama bertanya apakah mereka masih kontak dengan U-Know Yunho dan Choikang Changmin, yang telah mengumumkan comeback mereka sebagai TVXQ Januari mendatang. Ini adalah sesuatu pertanyaan yang para fans paling ingin ketahui.

“Rasanya seperti satelit komunikasi telah diblokir. Mereka mungkin mengubah nomor (telepon) mereka sekarang..” (Jaejoong)

Beberapa tanggapan tentang hal ini bolak-balik dinyatakan. Sementara kami berada disitu, kami memutuskan untuk bertanya kepada mereka bagaimana perasaan mereka ketika mereka mengetahui comeback Yunho dan Changmin. Ketiga member, yang sebelumnya mempunyai ekspresi pahit di raut wajah mereka, kembali menghilang. Prediksi kami bahwa mereka akan menunjukkan rasa tidak nyaman benar-benar salah.

“Tentu saja kami mendukung mereka. Kami berharap mereka tampil dengan sikap yang pas dengan nama TVXQ..” (JunSu)

Dua member lainnya, Micky YooChun dan YoungWoong Jaejoong, mulai mengangguk. Ketiga member mengakui bahwa Yunho dan Changmin sering muncul dalam mimpi mereka.

“Ketika kami terjebak dalam masalah ini (gugatan), kami berada di sebuah titik di mana kami tidak bisa berbicara tentang berbagai hal dengan orang lain Hari-hari yang begitu frustasi.. Di saat-saat itu, dua teman kami sering muncul dalam mimpi kami. Ada saat dimana mereka akan muncul dalam mimpi kami bertiga sekaligus.” (Jaejoong) “Selama pesta setelah showcase, kami semua saling berpelukan dan menangis. Aku pikir kami melakukannya karena kami merasa begitu frustrasi dan sesak.” (JunSu)

Pada posisi mereka di atas, mereka telah memilih jalan masing-masing. Tapi persahabatan mereka tidak berubah. Kami bertanya-tanya apa efek berita terbaru dari grup H.O.T yang baru-baru ini melakukan reuni kepada ketiga member. Pada pertanyaan tersebut, dengan hati-hati kami bertanya apakah kita semua akan dapat melihat kelima member dalam satu panggung lagi di masa yang akan datang. Mereka memberi kami jawaban seolah-olah itu sudah jelas.

“Kami tetap membuka kemungkinan. Jika hal itu bisa dilakukan…” (JunSu) “Hanya karena kami tetap membuka kemungkinan, tidak berarti hal itu pasti akan terjadi, namun dukungan kami untuk mereka tidak akan pernah berubah. Tapi aku rasa, akan membutuhkan waktu yang lama untuk hal seperti itu akan terjadi..” (YooChun)

2. Melepaskan diri, apakah kalian menyesal? (Tidak)
-Meskipun tidak mudah berdiri sendiri, kami bersyukur bahwa kami mampu berdiri di atas panggung.

“Semuanya terasa lebih berat beberapa waktu ini. Tapi kami tidak menyesali keputusan kami..” (JunSu)

Tahun lalu, JYJ meninggalkan SM Entertainment, salah satu agensi terkemuka Korea. SM memiliki sistem yang teratur bagi penyanyi dan tidak ragu-ragu dalam mendukung penyanyi-nya. Ini adalah agensi dimana penyanyi dapat menuntut untuk bekerja di bawah asuhan mereka. Oleh karena itu, para member mengakui bahwa proses berdiri sendiri itu tidaklah mudah.

“Kami sangat bersyukur karena dapat merilis album dan berdiri di atas panggung. Kami mampu merefleksikan diri kami lebih banyak.” (Jaejoong) “Ini adalah sesuatu yang telah kami pertimbangkan dan antisipasi. Kami harus memulai baru dan membangun kembali semuanya.” (JunSu) “Bahkan bagian-bagian yang seharusnya mudah itu menjadi sulit bagi kami.” (Jaejoong)

Ketika diminta untuk menjelaskan, ini adalah jawaban mereka, “Ada bencana alam beberapa waktu lalu. Kami menginvestasikan 900 juta Won untuk mengubah stadion menjadi kubah, dan ingin menjadi orang pertama yang melakukannya di dunia. Tetapi tidak pernah kami berpikir akan ada hujan es … Ini bukan berarti kami merasa itu membuang-buang uang, kami hanya kecewa karena kami tidak mampu tampil dengan fasilitas tersebut. “ (Jaejoong)

Tatapan para member menjadi dalam dan ekspresi mereka menjadi tegas. JunSu membuka mulutnya dan mengatakan, “Jika kami memiliki sepuluh pilihan untuk kami buka di masa lalu, sekarang kami memiliki 2 atau 3. Berbagai hal telah berubah karena kami hanya memiliki kesempatan 1 sampai 2 kali untuk mencoba membukanya. Sekarang kami mengambil setidaknya 10 kali untuk mencapai hal yang sama.”

3. Mengapa kalian tidak mengadakan kegiatan domestik? (…)
-Perusahaan penyiaran mengabaikan kami karena gugatan kami belum selesai. Bukan berarti kami tidak mau, tetapi karena kami tidak bisa.

“Bahkan para fans tahu benar bahwa ini bukan karena kami memilih untuk tidak mengadakan kegiatan di dalam negeri. Rasanya aneh ketika orang bertanya kepada kami mengapa kami mengambil istirahat begitu lama ketika kami begitu sibuk dengan berbagai kegiatan.” (YooChun)

JYJ merilis album worldwide mereka pada bulan Oktober. Mereka juga mengadakan showcase di tujuh kota di seluruh Asia dan Amerika Utara. Mereka bertemu dengan sekitar 70.000 fans pada tanggal 27 dan 28 selama konser mereka. Tetapi beberapa orang merasa bahwa kegiatan JYJ tampaknya lebih condong ke kegiatan di luar negeri. Kekecewaan fans dalam negeri cukup besar juga. Tetapi para member menekankan bahwa bukan mereka yang memilih untuk tidak tampil di Korea, melainkan karena mereka tidak bisa.

“Tidak peduli seberapa populer kami di luar negeri, kami tetaplah penyanyi Korea. Rasanya aneh dan ganjil karena kami tidak dapat tampil di Korea sedangkan album kami telah dirilis. Ini bukan berarti bahwa kami mengabaikan kegiatan dalam negeri.. Semuanya terasa seperti sedang dipenjara. Aku harap hal ini segera menjadi lebih baik.. “ (JunSu)

Perusahaan penyiaran telah mengabaikan mereka karena sengketa hukum mereka belum berakhir. Satu-satunya tempat di mana JYJ telah diberikan kesempatan untuk tampil adalah <2010 KBS Drama Acting Awards> pada tanggal 31 Desember. Mereka diminta tampil karena Micky YooChun menjadi nominasi dalam acara tersebut untuk perannya dalam drama SungKyunKwan Scandal.

Bahkan para fans merasa haus akan kegiatan domestik mereka. Forum berbagai situs musik telah dibanjiri oleh permintaan para fans untuk penampilan JYJ. Solidaritas para fans telah menjadi lebih kuat.

Source: [hankooki+DNBN]
Translation credits: jeeelim5@tohosomnia.net
Shared by: tohosomnia.net

 

T_____________T

[Trans] 101205 Radio21 Korea Mendukung JYJ

0

Radio 21 Korea, yang memainkan lagu-lagu JYJ/TVXQ selama berjam-jam dari kemarin malam hingga pagi hari ini telah membuat pengumuman di situsnya. Berikut terjemahannya..

————————-
Melambunglah JYJ, kami akan menjadi sayap kalian!

Kami akan memutarkan lagu-lagu JYJ untuk para penggemar.
Dari jam 2 malam hingga 10 pagi, kami secara resmi akan menyiarkan musik JYJ yang sekarang ini tidak dapat dimainkan di siaran umum.

Tentu saja, kedua belah pihak sedang memiliki masalah… ada banyak hal yang mereka harus diskusikan satu sama lain.
Namun, bagi SM yang memiliki perwakilan Mr Lee Soo Man, yang dulunya juga pernah menjadi seorang penyanyi, memblokir lagu para member yang telah mengangkat citra mereka, tidak peduli apapun alasannya, kami melihat adanya masalah besar dari tindakan tersebut.

Sebagai orang yang pernah menjadi seorang penyanyi, dia seharusnya tahu musik lebih dari siapa pun. Namun melihatnya bersikap seperti ini, kami merasa sangat sulit untuk memahami. Selain itu dia juga dalam posisi sebagai senior dan juga orangtua.

Dengan demikian, Radio21 akan hadir untuk Anda memutarkan lagu-lagu JYJ tanpa batas, yang belum dapat dimainkan secara resmi sebelumnya, sampai pukul 10 pagi.

Juga mulai sekarang, kami berjanji bahwa selama ada permintaan dari para pendengar, kami akan memutarkan lagu JYJ dalam semua program kami kapan saja.

Berpartisipasi dalam kegiatan ini sendiri akan memberikan kami kekuatan.

Dan kami telah membuat kategori baru untuk hal ini. Para penggemar silakan membuat judul untuk satu kategori. Untuk saat ini, sementara kami menyebutnya “with JYJ”.

Radio21 sampai sekarang sedang berusaha untuk meminimalkan pemutaran lagu J-Pop.
Namun lagu J-pop milik JYJ adalah sesuatu yang harus dibanggakan.
Tentu saja kami ingin selalu memutarkan lagu Jepang milik JYJ untuk kalian.
Meskipun kami belum cukup memadai, mulai saat sini dan seterusnya Radio21 ingin menjadi bantuan untuk membantu menjaga JYJ bagi semua orang.

————————-

dan karena ini juga jaejung dan junsu pagi ini ngucapin ucapan terima kasih kepada radio21 lewat akun twitter mereka ^_^

baca dari bawah ke atas (twitter style)

(Junsu) “Radio21…Kami sangat tersentuh oleh ketulusanmu.. Kami sangat berterima kasih.”

(Junsu) “Terima Kasih Radio 2″ [dia salah nulis tuh ^^ harusnya kan 21 XD]

(Jaejoong) “Terima Kasih Radio21″

Credit: Radio 21

Eng-trans/Credit: sharingyoochun.net

Indo-trans/Shared by: pinkrazy.wordpress.com

Thanks to Radio21 Korea for support our boys,JYJ!! Thank you so  much,guys 🙂


[Trans] 101204 JYJ Twitter Update

0

Jaejoong Drinks Late into the….morning, Finally Decides to Scold Himself and Go Home
(Jaejoong) Today, I’m having a glass of soju by myself near my house..And so many thoughts are crossing my mind..All these joyful, happy, sad and painful thoughts.. (5:43am KST)
(Jaejoong)
Maybe I’m just talking nonsense.. I should hurry home now since I have to leave at 11.. (5:57am KST)

Yoochun’s out (Erm… I wouldn’t consider 2pm ‘Breakfast’ sweetie) and Junsu wants to Join


(Yoochun) Our Sangho Hyung!!!! We’re starting off with breakfast at a famous restaurant!!! http://yfrog.com/4257ivj (2:12pm KST)


(Yoochun) Aha~ http://yfrog.com/j74at0j (2:16pm KST)
(Junsu)
@6002theMicky Yoochun~ Where are you!!!!! (2:22pm KST)


(Jaejoong) Neighborhood boys playing in the neighborhood playground http://yfrog.com/ne8h80j (2:36pm KST)
(Junsu)
@mjjeje Oh my god…. lol (2:44pm KST)


(Yoochun) Santa Norae!!! http://yfrog.com/gvdzb0j (7:23pm KST)
(T/N: Norae is the name of his dog and it means ‘Song’ in Korean)

 

source: [Jaejoong+Yoochun+Junsu‘s Twitter]
translation credits: jeeelim5@tohosomnia.net
shared by: tohosomnia.net

Do not remove/add on any credits


[Trans] JYJ Tidak Dapat Tampil di “Blue Dragon Film Awards”

2

Baru-baru ini terdengar kabar bahwa trio JYJ mencoba untuk tampil di sebuah acara TV, namun kemudian ditolak.

Menurut perwakilan industri, JYJ dijadwalkan tampil di acara KBS 2TV “31st Blue Dragon Film Awards” yang disiarkan langsung pada tanggal 26 Desember. Ketiganya telah lulus review oleh KBS seminggu sebelum acara tersebut dimulai.

Artis biasanya menyerahkan pekerjaan mereka untuk ditinjau sebelum merilis album, tetapi JYJ mengajukan album “The Beginning” hampir sebulan setelah album dirilis. KBS meninjau hasil kerja JYJ termasuk tujuh lagu yang berpotensi untuk ditampilkan di acara tersebut.

Sayangnya, penampilan mereka akhirnya ditolak karena mereka sedang dalam sengketa dengan agensi mereka SM Entertainment dan mendapat tekanan dari Korean Federation of Pop Culture and Art Industry (KFPCAI). KFPCAI mengirimkan surat resmi kepada perusahaan penyiaran publik dan TV serta distrubutor musik untuk membatasi penayangan JYJ.

Acara “Blue Dragon Film Awards” bukan satu-satunya acara yang melarang JYJ untuk tampil. Lagu-lagu mereka bahkan belum boleh diputar di radio atau TV sejak dua bulan album ini rilis, meskipun banyak pendengar dan pemirsa yang secara rutin meminta lagu mereka diputar.

Wakil lain dari industri musik mengungkapkan, “JYJ akan menemui kendala lagi jika mereka tidak segera menyelesaikan masalah mereka dengan SM Entertainment. Banyak produsen yang memberikan suara mereka secara bersamaan untuk memastikan kontroversi seperti ini tidak terjadi lagi.”

 

Source + Photos: SPN via Nate

Credit: allkpop

Indo-trans/Shared by: pinkrazy.wordpress.com

 

jahatnya T______________T

[Report] 101127 JYJ Worldwide Concert in Seoul Day 1

0

JYJ Worldwide Concert in Seoul Day 1

JYJ (Youngwoong Jaejoong, Micky YooChun, Xiah JunSu) menunjukkan panggung yang spektakuler pada konser pertama mereka ‘JYJ Worldwide Concert in Seoul’ tanggal 27 November lalu.

Dari pagi hari, di sekitar venue tempat JYJ akan menggelar konser sudah dipenuhi oleh para fans yang mengantri untuk membeli merchandise dan booklet. Cuaca yang sangat dingin disana tampaknya tidak mengurangi rasa semangat para fans. Alhasil, merchandise langsung terjual habis sekitar pukul 3 sore.

Sayangnya, konser diundur selama satu jam karena hujan es tiba-tiba pada hari itu, tenda yang menutupi stadion robek, dan peralatan panggung perlu diatur lagi agar konser dapat berjalan aman.

YooChun mengatakan, “Kami berusaha keras mempersiapkan konser ini, tetapi karena hujan es pagi ini, tenda robek sepenuhnya. Kami pikir tenda penutup yang robek itu akan merugikan penonton dan akhirnya kami memutuskan untuk menghilangkannya, yang mengakibatkan penundaan dimulainya konser. “

JYJ membuka konser mereka pada pukul 20.00 di Jamsil Olympic Stadium, Seoul. Hal pertama yang mereka katakan di konser tersebut adalah ucapan belasungkawa kepada keluarga korban insiden baku tembak di pulau Yeonpyeongdo, para member ingin keadaan di Korea segera pulih. Mereka juga mengucapkan terima kasih kepada penonton yang menyelenggarakan donasi amal untuk para korban.

Di bawah arahan sutradara seluruh dunia Jeri Slaughter, JYJ menyelesaikan konser mereka dengan menunjukkan performance yang hebat. Konser yang berjalan sekitar 150 menit ini berhasil memukau 35.000 penonton yang datang kesana.

JYJ memulai pertunjukan dengan membawakan lagu-lagu hit mereka seperti ‘Ayyy Girl’, ‘Empty’ ‘Be The One’ dan ‘Chajatta’ sebelum melanjutkan ke penampilan solo para member yang membawakan lagu ciptaan mereka masing-masing.

Saat Jaejoong menampilkan lagu solonya ‘Still in Love’, dia menari dengan satu dancer cewek dengan mesra yang membuat semua penonton berteriak karena cemburu.

YooChun menyanyikan dua lagu yaitu ‘I Love You’ dan ‘Drunken Truth’ (Lagu milik Fly To The Sky), yang berhasil mengambil hati para penonton karena suaranya yang khas dan lembut.

Image and video hosting by TinyPic

Sementara JunSu menyanyikan lagu yang berjudul ‘Too Love’ dan ‘I Can Soar’ yang dibawakan bersama orkestra besar di atas panggung yang berpadu dalam harmoni yang fantastis.

Selain itu, ada juga lagu-lagu baru yang ditampilkan untuk pertama kalinya dan mendapat respon panas dari para fans seperti ‘Nine’, ‘Fallen Leaves’, dan ‘Pierrot’.

Pada lagu ‘Be My Girl Remix’, JYJ dan penggemar menjadi satu dalam pertunjukkan. Beberapa hari sebelum konser, JunSu mengajarkan para fans koreografi flashmob lagu tersebut melalui video yang diupload melalui twitter, oleh karena itu saat lagu dimulai, JYJ berhasil melakukan flashmob bersama para penonton.

Lagu terakhir yang JYJ bawakan adalah ‘Empy Remix’ yang disambut meriah oleh para penonton. Mereka semua menyalakan lightstick dan ikut bernyanyi bersama.

Konser berakhir sekitar pukul 10 malam dengan ucapan terima kasih dari JYJ kepada para penonton yang sudah hadir dan mendukung mereka. Mereka berjanji akan menampilkan pertunjukkan yang jauh lebih baik dari konser ini. Para penonton meneriakkan encore setelah JYJ turun dari panggung. Namun teriakan mereka sia-sia karena konser benar-benar telah berakhir dan mereka diminta untuk pulang. Konser hari itu berakhir dengan sukses besar walaupun ditengah cuaca yang super ekstrim. Congrats JYJ! Great job!!

-END-

[News] 101128 J.Y.J Jaejoong Minta Maaf Atas Delay Satu Jam di Konser Seoul

0

JYJ ‘Worldwide Concert in Seoul‘ baru-baru ini digelar di Jamsil Sports Complex Olympic Stadium pada malam tanggal 27 November. Namun sayangnya, beberapa saat sebelum konser dimulai para fans harus menunggu di udara dingin selama kurang lebih satu jam sebelm masuk.

Dikarenakan adanya badai pada hari dimana event tersebut diadakan, tenda besar yang digunatakan untuk menutupi stadium tanpa atap itu tersibak, dan beberapa peralatan panggung harus diatur ulang supaya showcase bisa dilaksanakan dengan aman.

Yoochun berkata, “Kami telah memberi banyak tenaga untuk mempersiapkan konser ini, tapi karena badai yang datang pagi ini, tenda di atap jadi tersibak semua. Kami berpikir kalau sobekannya akan melukai para penonton jadi kami memutuskan untuk memindahkannya, karena itulah konser harus ditunda.”

Jaejoong juga menuliskan permintaan maafnya di twitter sesaat setelah event selesai, ia menulis:

“Dikarenakan tersibaknya atap atas badai yang terjadi hari ini, kami harus mengubah beberapa hal di panggung, kami minta maaf dengan sangat karena kami tidak bisa melakukan pertunjukkan sinar laserdan tidak bisa menggunakan panggung depan sebagai asistensi… dan karena itu, kami harus berlatih lebih lama dan ada penundaan, dimana kami sangat minta maaf atasnya juga… Terima kasih untuk terus tersenyum biarpun sangat dingin… Kami akan menampilkan pertunjukkan yang lebih baik esok…

Kami sangat excited sampai hari konser tiba… Fakta bahwa pertunjukkan tiada duanya yang kami buat telah berubah menjadi bencana besar… Saat kami pergi ke tempat konser pagi ini… Aku menangis. Apa yang Junsu sangat sedihkan dalah, saat dimana atapnya tersibak karena bencana alam, ia berkata bahwa ia merasa seperti telah berbohong pada fans…

Tapi karena kami harus menampilkan konser yang bagus… Kami segera mengganti atap dan panggungnya… Kami tidak akan punya atap juga besok, tapi kami akan menampilkan konser yang lebih baik daripada hari ini. Fighting!

Walaupun ada yang berkata bahwa lebih baik memberikan segala ‘usaha yang terbaik’ daripada menampilkan ‘yang terbaik’, kami ingin menampilkan segala ‘usaha yang terbaik’ dari kami di panggung ‘yang terbaik’. Kami sangat amat bahagia dan berterimakasih atas semua orang yang sudah datang di konser hari ini.Aku akan tidur malam ini sambil memikirkan hal itu. Untuk kalian yang akan datang ke konser besok.. Akan sangat dingin jadi jangan lupa bawa pakaian hangat ya.”

credit: Seoul Newspaper, Jaejoong’s Twitter + allkpop + sharingyoochun.net
shared by: Allison Nakamura @Pinkrazy.wp

euwww .. oppadeul perhatian banget. mereka selalu memberi yang terbaik untuk cassiopeia . menurutku showcase di seoul kemarin bener-bener perjuangan. dimusim dingin JYJ kedinginan begitupun CASSIOPEIA tetapi red ocean tetap menyala T_T AKTF

[Trans] 101130 Worldtour Selesai, JYJ Akan Istirahat Setengah Bulan

0

Setelah menyelesaikan konser dua hari di Seoul Jamsil Stadium pada tanggal 27 dan 28 November lalu, JYJ (Micky YooChun, Youngwoong Jaejoong, Xiah Junsu) akan mengambil waktu setengah bulan (15 hari) untuk instirahat.

Sejak JYJ debut pada tanggal 12 Oktober dengan album pertama mereka ‘The Beginning’, kelompok itu telah sibuk melakukan showcase di seluruh dunia dengan total 6 kota di Asia mulai dari Bangkok, Kuala Lumpur, Singapura, Hong Kong, Taipei, dan Shanghai. Pada bulan November, JYJ menggelar showcase di beberapa kota di Amerika antara lain New York, Las Vegas, dan Los Angeles. Menggelar 2 periode showcase berturut-turut yang menghabiskan waktu sekitar 2 bulan, kegiatan kelompok ini menjadi semakin padat dengan digelarnya konser dua hari pada tanggal 27 dan 28 November di Jamsil Stadium.

Perwakilan resmi JYJ berkata, “Para member telah bekerja terus dari kegiatan solo mereka sampai dengan showcase tur keliling dunia. Selama setengah bulan, tidak ada kegiatan resmi yang direncanakan untuk mereka dan para member akan mempunyai banyak waktu untuk istirahat.”

Untuk jadwal mereka yang akan datang, tidak ada hal spesifik yang diutarakan. Perwakian JYJ mengatakan, “Proyek termasuk beberapa kegiatan solo masih dalam diskusi, namun setiap info kegiatan mereka yang akan datang belum dapat dipublikasikan saat ini.”

Credit: nobodyin@mk.co.kr + sharingyoochun.net

[news] Sleeping YooChun and The Paparazzi JaeJoong

0

ahahaha.. seneng liat kegokilan sang akang jaejung ku xDDD,

ini nih bang yoochun yang lagi tidur di sofa

Foto ini diambil oleh sang paparazzi amatir..tak lain dan tak bukan adalah member JYJ, JaeJoong. JaeJoong mengambil foto YooChun yang sedang tidur di atas sofa anf mengupload di Twitternya. Dia menulis, “Hari ini aku akan mengupload sebuah gambar yang lucu jadi nantikanlah.” Tak lama kemudian dia menulis lagi, “Akhirnya terungkap.”

Fans senagn melihat sebuah foto menawan dari yooChun, terlihat seperti seorang bayi yang terlalu besar untuk tempat tidurnya yang sedang tidur. Fans juga berpikir bahwa YooChun terlihat seperti tuna wisma. Mereka berkomentar bahwa YooChun pasti sangat lelah.

JaeJoong juga mengupload sebuah foto kakinya *mwo?!* dan mendapat pujian karena mempunyai kaki yang indah – fans tidak bisa menunjukkan cela/cacat apapun pada JaeJoong. Setelah banyaknya komentar pujian masuk, JaeJoong menulis, “Itu benar. Aku maumemamerkan kakiku yang indah… Jika aku benar-benar mengakui apa yang baru saja aku katakan aku akan merasa sangat malu untuk melihat Twitterku sendiri. Selamat malam. Aku akan berlatih.”

Source: Sports Chosun via Nate
cre: allkpop
ind trans: she@koreanindo

ada ada aja laki gue yang satu ini *lolz* hhaaa… kakinya baguss ya! *sama kek orangnya* xDDD